PRN Kediri | Temu Kangen Ikatan Pesantren Tebuireng atau di singkat IKAPETE di rumah Moh. Stauri Desa Kayenlor Kecamatan Plemahan Kediri tanggal 14 Oktober 2023 yang dihadiri oleh Bapak KH. Fahmi Amirullah Hadziq yg juga sering di sebut Gus Fahmi pengasuh pondok putri Tebuireng Jombang dalam acara tersebut dibuka oleh Sdr. Gus Nanang Khosim perwakilan alumni Tebuireng wilayah Kediri acara pertama adalah pembukaan diteruskan Istiqosah dan pengajian kitab At Tabyan di pimpin langsung Gus Fahmi.
Dalam sambutannya Gus Fahmi menyampaikan silaturahmi ini untuk bisa diteruskan agar dapat menjaga persaudaraan antar alumni. Untuk Respon santri-santri itu ternyata luar biasa banyak yang punya kedudukan itu luar biasa banyak ternyata seperti di Lampung ketua PWM dan kepala kemenagnya itu alumni Tebuireng.
Kemudian diteruskan pengajian kitab At Tabyan oleh Gus Fahmi sampai penjelasannya yang sangat jelas tentang ke tauhitan berdasarkan kitab At Tabyan tersebut.
Untuk selanjutnya pertemuan yg diadakan tiap 3 (tiga) bulan sekali ini akan diadakan di Kampung Inggris Pare pada akhir bula Desember atau pada awal Januari yang akan datang ujar Gus Nanang Khosim perwakilan Alumni Tebuireng Kediri. (Ags/Ong)