25.8 C
Mojokerto
BerandaKABAR JATIMJelang Pemilu 2019 Kapolres Magetan adakan Silahturahmi dengan Awak media dan Netizen

Jelang Pemilu 2019 Kapolres Magetan adakan Silahturahmi dengan Awak media dan Netizen

PRN Magetan – Jumat 18 Januari 2019 Pukul19.00 Silaturahmi Kapolres Magetan AKBP Muhammad Riffai S.H.,S.I.K.,M.H dengan Wartawan media cetak, elektronik, on line dan netizen di Rumah Makan Harmada Joglo Magetan.

Acara Silahturahmi ini mengambil tema dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif menjelang pemilu 2019 di Kabupaten Magetan.

Acara ini dihadiri oleh Wartawan yang bertugas di Magetan juga dihadiri oleh admin Grup Sosmed yang ada di Magetan baik itu grup FB maupun instagram.

Dalam kesempatan ini Kapolres Magetan Yang juga pernah bertugas di KPK ini mengatakan “Peran media sangat penting bagi Polres karena tanpa media hasil kerja kita tidak maksimal.

Sekaligus sebagai media sosial kontrol selain itu juga sebagai media informasi, media koreksi agar kinerja Polri lebih baik lagi, Kami sangat terbuka dalam rangka membangun kepercayaan masyarakat terhadap Polri” ujarnya.

Kapolres Magetan kelahiran Grobogan Jawa Tengah ini juga mengungkapkan ” Kita akan membangun hubungan yang bagus dengan rekan rekan media, semoga kedepan bisa lebih baik lagi, selain itu kedepan akan membuat tempat di Polres Magetan bagi wartawan dalam memperlancar tugas jurnalistiknya” ujarnya.

Dalam kesempatan ini Kapolres Magetan juga mengimbau agar warganet bijaksana dalam menggunakan sosmed, jangan sampai menyebarkan berita hoaks ataupun berita sara yang akan mengganggu stabilitas keamanan di Magetan khususnya.

Dalam acara ini juga diisi dengan tanya jawab dengan awak media mengenai permasalahan yang sering dihadapi awak media dalam menjalankan tugasnya di wilayah Polres Magetan, Kapolres berjanji akan memperbaiki sistem yang ada agar bisa lebih baik lagi.

Rian salah satu wartawan dari media lingkar kota kepada Pena Rakyat News mengatakan “kami berharap agar kegiatan Silahturahmi seperti ini jangan hanya diadakan sekali saja tapi juga bisa terjadwal agar sinergitas Polres Magetan dengan media bisa terjaga dengan baik, misal ada sesuatu yang kurang pas bisa segera dicari jalan keluarnya. “tuturnya.

Kegiatan ini diakhiri dengan sesi foto bersama.video kegiatannyanya ini bisa di klik di http://www.youtube.com/c/BeniSetyawanMagetan (jurnalis :Beni Setyawan )

- Advertisement -
“fashion”

Sedang Hangat

Berita Menarik Lainnya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini